Lelaki sejati adalah
lelaki yang gentle sekaligus bisa diandalkan di segala
situasi. Manusia mungkin memang tidak ada yang sempurna, tetapi kamu jelas
punya nilai tambah jika kamu adalah pria yang bisa diandalkan, terutama pada
situasi-situasi darurat. Untuk itu, kamu bisa mulai dengan mempelajari beberapa
ketrampilan berikut ini yang saya kutip dari berbagai sumber di internet (lupa
situsnya apa). Silahkan dibaca!
1. Berjabat Tangan Ala
Lelaki Sejati
Meskipun terkadang
remeh, kepribadianmu bisa dilihat dari cara kamu berjabat tangan. Bahkan,
gayamu berjabat tangan bisa berpengaruh pada wawancara kerja. Bagaimanakah
cara berjabat tangan yang baik ala lelaki sejati? Salah satunya adalah saat
bersalaman dengan lawan bicara, tatap langsung matanya dan genggam tangannya dengan
mantap dan sesuaikan dengan genggaman lawan. Hindari menggenggam tangan terlalu
kencang atau terlalu lemas karena akan menimbulkan kesan yang kurang
menyenangkan terhadap lawan bicara.
2. Berpakaian Dengan
Cepat Dan Taktis
Ketika suatu hari kamu
terbangun dan harus pergi secepatnya, misalnya pada situasi seperti
istrimu yang sedang hamil tiba-tiba akan melahirkan, kamu terlambat menjemput
seseorang, atau bahkan kondisi bencana, tips ini bisa sedikit membantu kamu
untuk berpakaian secepat mungkin. Trik berpakaian ini biasa diterapkan oleh
militer. Pastikan kamu meletakkan pakaianmu di dalam jangkauan. Mulailah dengan
mengenakan celana terlebih dahulu, lalu alas kaki dan kaos di urutan terakhir.
Mau lebih cepat? Letakkan sepatumu persis di bawah celana di samping tempat
tidur.
3. Memanggul Orang Ala
Pemadam Kebakaran
Fireman’s carry atau memanggul ala pemadam kebakaran
merupakan salah satu teknik penting saat keadaan darurat. Dengan cara
menggendong korban di bahu, teknik ini efektif untuk membawa korban pada
jarak yang jauh tanpa bantuan. Penting buat kamu yang hobi menjelajah bareng
teman-temanmu.
Langkah-langkahnya adalah
sebagai berikut.
- Angkat
korban ke posisi berdiri.
- Pusatkan
berat badanmu ke kaki kanan. Posisikan kaki kananmu di antara kaki korban
lalu tarik tangan kanan korban mengelilingi bahumu dan lingkarkan ke
dadamu. Pastikan tubuh korban seimbang di atas bahumu.
- Lingkarkan
tanganmu kananmu ke kaki kanan korban, lalu angkat dengan squat.
- Pindahkan
korban ke tempat aman.
Dengan teknik ini,
wanita pun bisa memanggul pria di bahunya.
4. Membuat Api Tanpa
Korek Api
Keterampilan membuat
api bisa sangat krusial pada situasi tertentu, terutama jika kamu bukan perokok
dan tak pernah membawa-bawa pemantik atau korek api. Ada beberapa teknik membuat
api pada keadaan darurat, antara lain sebagai berikut.
1. Mematik
Teknik ini
memanfaatkan batu dan logam dengan cara dibenturkan atau digesek agar
menimbulkan percikan api.
2. Drilling/Friction
Teknik drilling
dilakukan menggunakan kayu yang diputar-putar sampai menimbulkan percikan api.
Kayu yang digunakan untuk “mengebor” bisa diputar-putar dengan tangan atau
menggunakan busur.
5. Bela
diri
Pria-pria yang paling laki kebanyakan menguasai minimal satu
aliran beladiri. Apalagi dengan tingkat kriminalitas yang lumayan tinggi di
Indonesia, kamu perlu punya sesuatu yang bisa kamu gunakan untuk melindungi
diri maupun orang-orang dekatmu bila suatu hari kamu terpaksa berhadapan dengan
kriminal.
Jadi, mumpung kamu
masih muda, ada baiknya kamu mencoba salah satu aliran beladiri. Carilah
informasi mengenai perguruan-perguruan beladiri yang ada di kampusmu atau
daerah tempat tinggalmu, lalu temukanlah beladiri yang cocok dengan gayamu.
Tapi ingat, lelaki
sejati tidak akan menggunakan kemampuannya untuk melakukan hal-hal yang
negatif. Itu lah beberapa keterampilan yang wajib kamu ketahui jika kamu merasa
dirimu adalah lelaki sejati. Punya pendapat lain tentang keterampilan paling
laki? Silahkan tambahkan!
2 Komentar
nice post!!
BalasHapusnampaknya laki laki harus baca articel itu biar nambah kualitas dirinya!
jualanonline01.blogspot.com ------)tempat belanja online anda:)
Silahkan di Share aja kang...
BalasHapus